Cara Mudah Bersihkan Karpet Berbahan Plastik dan Karet.jpg

Cara Mudah Bersihkan Karpet Berbahan Plastik dan Karet

Kamis, 31 Januari 2019 16:00 | Inggil Yustiar

Sebagai salah satu komponen pelengkap interior mobil, fungsi dari karpet tidak bisa dianggap remeh. Pada dasarnya kegunaan karpet sangatlah penting. Selain dapat berfungi untuk menjaga kebersihan pada interior mobil, karpet juga dapat menunjang rasa kenyamanan saat berkendara. Ketebalan karpet membuat kaki lebih rileks, dengan begitu dapat mengurangi rasa pegal.

Cara Mudah Bersihkan Karpet Berbahan Plastik dan Karet.jpg

Salah satu banyak permasalahab saat merawat mobil adalah kebersihan. Dimana perlu adanya perawatan secara rutin, agar mobil terlihat bersih. Salah satu komponen yang harus Anda rawat adalah karpet mobil. Banyaknya kegiatan di dalam mobil membuat komponen yang satu ini susah terjaga kebersihannya. Debu serta kotoran tentu menjadi ancaman yang besar. Dengan begitu Anda harus rajin-rajin membersihkan komponen yang satu ini.

Untuk membersihkan karpet mobil sendiri tidak boleh sembarang, Anda harus perhatikan jenis dan bahan yang terdapat pada karpet. Tiap bahan dan jenis yang berbeda tentu membutuhkan penanganan yang berbeda pula.

[Baca Juga: Jangan Asal, Begini Cara Membersihkan Mesin Mobil yang Benar]

Artikel ini akan menjelaskan bagaimana cara membersihkan karpet dengan berbahan karet dan plastik. Simak ulasan berikut ini:

Cukup sederhana dan mudah untuk membersihkan karpet berbahan jenis ini. Barang yang dipersiapkan pun juga tidak berat, Anda hanya perlu menyiapkan sabun. Walaupun Anda bisa memilih jenis sabunnya, Anda juga harus menghindari pemakaian sabun dengan kadar kimia yang kuat, sebab dapat berpotensi merusak permukaan karet atau plastiknya. Alangkah lebik baik lagi jika Anda membeli cairan pembersih khusus yang banyak dijual di toko-toko perawatan mobil.

Cara Mudah Bersihkan Karpet Berbahan Plastik dan Karet.jpg

Langkah pertama Anda basahkan karpetnya, lalu lumuri dengan sabun atau cairan pembersih tersebut. Kemudian sikat secara perlahan hingga muncul banyak busa. Jika terdapat noda yang susah dihilangkan seperti lumpur yang mengeras, Anda bisa gunakan sikat kaku untuk mempermudahnya. Setelah itu bilas dengan air bersih, kemudian jemur hingga kering.

Cara Mudah Bersihkan Karpet Berbahan Plastik dan Karet.jpg

Jika cuaca sedang mendung, dan tidak ada sinat matahari, Anda dapat mengeringkan karpet dengan lap chamois. Jika ingin lebih cepat, Anda bisa gunakan cairan all-purpose cleaner lalu lap dengan menggunakan microfiber. Perlu diketahui, dengan menggunakan cairan all-purpose cleaner tidak akan menimbulkan bau.

Cara Mudah Bersihkan Karpet Berbahan Plastik dan Karet.jpg

Sebelum Anda memasang karpet ke dalam mobil, pastikan karpet dalam posisi kering seutuhnya. Sebab jika masih ada air yang tersisa di bagian bawah karpet, dapat menimbulkan bau dalam jangka panjang.

Artikel Lainnya

/media/images/Otonew-Ini-Bedanya-Mobil-Biasa-dan-Hybrid-Galih.original.jpg

Tips Mudah Merawat Mobil Hybrid

/media/images/Kendaraan-Niaga-Mercedes-Benz.original.jpg

Tips Merawat Kendaraan Niaga Selama Tak Beroperasi

/media/images/Minyak-Rem.original.jpg

Tanda-tanda Minyak Rem Mobil Wajib Diganti