
Crossover
Kamis, 27 Juni 2019 12:00 | Galih PratamaCrossover merupakan model mobil yang berangkat dari sebuah mobil Sport Utility Vehicle (SUV) dan sedan yang menggunakan arsitektur unibody. Artinya, body dan sasisnya terdiri dari 1 bagian utuh atau satu kesatuan.
Dengan sasis tersebut, bobot mobil menjadi lebih ringan, yang otomatis berdampak pada iritnya konsumsi bahan bakar dan lebih cepat. Ini sesuai dengan karakteristik crossover yang ditujukan untuk penggunaan di jalur aspal atau street-oriented.
Umumnya, mobil crossover menerapkan sistem penggerak 2WD, baik depan (FWD/front-wheel) drive maupun belakang (RWD/rear-wheel drive). Sistem penggerak tersebut membuat kemampuan crossover sulit berjalan bila digunakan di jalur terjal. Mobil jenis ini hanya bisa melewati medan offroad ringan.
Bisa dibilang, crossover lebih cocok dijadikan mobil keluarga yang difokuskan pada kenyamanan, jarak tempuh yang jauh dan pengendalian yang menyenangkan di jalanan mulus, namun tetap dalam tampilannya yang gagah.
Contoh mobil crossover:
- Honda HR-V
- Suzuki SX4 X-Over, SX4 S-Cross
- Nissan Juke
- Mitsubishi Outlander Sport
- Mazda CX-3
- Ford Ecosport
- Chevrolet Trax
Sumber : carmudi.id, carusermagz.com, viva.co.id
berita terpopuler
pilihan editor

Tips Mudah Merawat Mobil Hybrid
Rabu, 27 Mei 2020 13:00
Kia Rio Facelift Kini Usung Mesin Hybrid Ringan
Rabu, 27 Mei 2020 11:00
Hyundai Santa Fe 2021 Tak Sekadar Facelift
Rabu, 27 Mei 2020 9:00
Strategi Mitsubishi Fuso Selama Pandemi Covid-19
Selasa, 26 Mei 2020 14:00