Asuransi Adira.jpg

Cuma 3 Hari Asuransi Adira Selesaikan Klaim Mobil Terdampak Banjir

Rabu, 15 Januari 2020 15:00 | Galih Pratama

OTONEWS – Guna membantu meringankan beban para pemilik mobil yang terdampak banjir, PT Asuransi Adira Dinamika Tbk bergerak cepat dengan memberikan layanan kecepatan proses klaim unit mobil. Hanya dalam waktu 3 hari, kerusakan mobil dapat diperbaiki dan diberikan langsung kepada pelanggannya.

Julian Noor, Direktur Utama PT. Asuransi Adira Dinamika Tbk mengatakan, langkah ini merupakan merupakan komitmen kepada para pelanggan. Pihaknya berusaha memperbaiki mobil dari klaim yang diajukan secepat mungkin setelah semua syarat terpenuhi.

“Tidak hanya itu, tentunya kami juga ingin membantu meringankan beban masyarakat sekaligus Pelanggan kami yang tertimpa musibah banjir,” kata Julian dalam siaran pers yang diterima Otopedia, Rabu (15/1/2020).

[Baca Juga: Perhatikan Hal Ini untuk Asuransi Mobil Bekas]

Menurutnya, hal ini senada dengan imbauan Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) untuk segera memproses penanganan klaim. “Untuk menyelesaikan kerusakan ringan kami bisa dalam waktu 3-4 hari. Tapi, mengingat kondisi mobil yang rusak akibat bencana banjir ini, kami menyelesaikan mobil ini dalam waktu 3 hari. Namun untuk kerusakan berat, kami memang membutuhkan proses perbaikan yang cukup detail, karena hal ini berhubungan dengan mesin dan rendaman air,” tambah Julian.

Bagi pelanggan yang ingin mengajukan klaim asuransi mobil cukup menggunakan Autocillin Mobile Claim Application (AMC), aplikasi khusus untuk pengajuan klaim asuransi mobil pertama di Indonesia milik PT. Asuransi Adira Dinamika Tbk. Pelanggan cukup isi data diri dan upload foto kerusakan.

Bagi pelanggan yang ingin mengajukan permintaan evakuasi dapat menggunakan AMC dengan cara klik fitur panic button. Pelanggan akan dihubungi oleh Adira Care untuk follow up lokasi dan kondisi mobil. Tim Autocillin Rescue akan segera mengevakuasi mobil pelanggan.

“Setiap tahunnya, kami selalu menyiapkan Tim Autocillin Rescue untuk tanggap bencana terutama saat musim penghujan. Tim Autocillin Rescue akan siap 24 jam untuk memberikan pertolongan kepada pelanggan yang terkena bencana,” ujar Julian.

Berdasarkan data Asuransi Adira Dinamika, dari 1-9 Januari 2020, Tim Autocillin Rescue telah menyelesaikan permintaan evakuasi lebih dari 200 mobil. “Dengan kondisi yang masih belum kondusif ini, Tim Autocillin Rescue berhasil mengangkut ratusan mobil untuk membantu meringankan beban masyarakat akan bencana banjir. Layanan Autocillin Rescue ini didapatkan secara gratis,” ungkap Julian.

[Baca Juga: Asal Modifikasi, Klaim Asuransi Mobil Bisa Ditolak]

Meski begitu, Julian mengingatkan kepada pelanggan, mobil yang terdampak banjir ini agar diperiksa terlebih dahulu isi polisnya. Apakah didalamnya sudah ditambah jaminan perluasan akan risiko banjir. “Jika sudah ada tambahan perluasan, maka pelanggan tidak perlu khawatir karena mobilnya akan ditanggung perusahaan asuransi,” tutupnya.

Artikel Lainnya

/media/images/Kia-Rio-Facelift-2.original.jpg

Kia Rio Facelift Kini Usung Mesin Hybrid Ringan

/media/images/Hyundai-Santa-Fe-Facelift.original.jpg

Hyundai Santa Fe 2021 Tak Sekadar Facelift