FOCI Chapter Batam.jpg

Komunitas Ferrari FOCI Resmikan Chapter Batam

Selasa, 9 April 2019 13:00 | Galih Pratama

Setelah Jakarta dan Surabaya, komunitas mobil bernama Ferarri Owners Club Indonesia atau dikenal dengan FOCI kini merambah ke Kota Batam. Bertempat di Hotel Best Western Panbil, Batam, Minggu (7/4/2019), mereka meresmikan chapter ketiganya di Batam.

Peresmian FOCI Chapter Batam ditandai dengan berkumpul, makan siang, dan city touring bersama ke Jembatan Balerang yang menjadi ikon Kota Batam. Member FOCI Chapter Batam sendiri kini berjumlah 10 orang member yang memiliki koleki beragam jenis atau varian mobil Kuda Jingkrak.

Hanan Supangkat selaku President FOCI mengucapkan selamat atas dideklarasikannya FOCI Chapter Batam. Menurutnya, kehadiran FOCI di Batam sangat membantu untuk menampung aspirasi para pemilik Ferrari yang berada di luar Jakarta.

[Baca Juga: FOCI, Kumpulan Crazy Rich Indonesia]

"Dasar klub ini berlandaskan semangat kekeluargaan dan kecintaan terhadap merek kuda jingkrak. Klub ini merupakan wadah untuk berbagi pengalaman dan pengetahuan antara sesama anggotanya. Saya berharap untuk ke depannya FOCI dapat berkembang lebih besar namun tetap solid,” ungkap Hanan seperti dikutip dari laman gridoto.com, Selasa (9/4/2019).

Seperti diketahui, klub ini merupakan kumpulan para pengguna atau pencinta Ferrari yang berdiri sejak tahun 2002. Awalnya, member FOCI hanya berasal dari kawasan Jakarta dan sekitarnya. Pada tahun 2014, FOCI mulai melebarkan sayapnya ke area Jawa Timur dengan meresmikan FOCI Chapter Surabaya.

Sementara member FOCI berasal dari berbagai kalangan, seperti profesional, top manager, pengusaha, pengacara, hingga pemilik hotel. Mereka (member FOCI) memiliki atau mengoleksi beragam tipe Ferrari. Mulai dari Ferrari klasik, edisi khusus, hingga terbaru.

[Baca Juga: Berkenalan dengan Komunitas Pengguna Mobil Honda Civic Turbo]

Sama seperti komunitas mobil pada umumnya, FOCI juga rutin menggelar kopi darat. Ada pertemuan yang dilakukan bulanan, empat bulanan, dan tahunan. Acara pertemuan tahunan biasanya dikemas dengan touring bersama.

Touring bersama yang pernah dilakukan klub mobil ini adalah FOCI Bali Rally. Touring yang diikuti puluhan member ini digelar selama tiga hari. Ada juga tur Apresiasi Terhadap Warisan Indonesia, dan lainnya.