
Wagon
Kamis, 21 Maret 2019 11:00 | Inggil YustiarJika Anda sering mendengar istilah “Wagon” tentu merujuk pada salah produk Suzuki yaitu Karimun Wagon R. Ternyata, istilah ini sudah lama digunakan. Bahkan sebelum mobil LCGC itu hadir.

Penjelasan wagon sendiri menurut MerriamWebster adalah “An automobile that has a passenger compartment which extends to the back of the vehicle, that has no trunk, that has one or more rear seats which can be folded down to make space for light cargo, and that has a tailgate or liftgate.”
Melalui penjelasan di atas dapat diidentifikasikan bahwa Wagon ialah sedan yang memiliki atap lebih panjang kebelakang, meliputi ruang penumpang dan barang.
Adanya tambahan ruang tersebut berfungsi sebagai kabin penumpang yang langsung menyatu dengan bagasi. Berbeda dengan model hatchback, mobil bertipe wagon terdapat pilar D dan jendela. Sedangkan hatchback hanya memiliki tiga pilar saja A, B dan C.
Mobil dengan tipe wagon memiliki dua spesifikasi pembeda dari tipe lainnya. Pertama konfigurasi badan mobil terdiri dua bagian yaitu bagian depan adalah ruang mesin dan bagian belakang adalah ruang penumpang. Kedua akses ruang penumpang tersebut dapat dilalui melalui pintu belakang ketiga dan tidak perlu melalui bagasi.

Beberapa pabrikan mobil sendiri mempunyai istilah yang berbeda untuk seri wagon mereka. Pada Audi disebut Avant, BMW dengan Touring, Mini Cooper ada Clubman, dan Fiat menyebutnya sebagai Weekend.
Hingga sampai saat ini mobil tipe wagon masih cukup eksis di pasaran, bahkan banyak pula masyarakat yang tertarik pada mobil tersebut.
berita terpopuler
pilihan editor

Tips Mudah Merawat Mobil Hybrid
Rabu, 27 Mei 2020 13:00
Kia Rio Facelift Kini Usung Mesin Hybrid Ringan
Rabu, 27 Mei 2020 11:00
Hyundai Santa Fe 2021 Tak Sekadar Facelift
Rabu, 27 Mei 2020 9:00
Strategi Mitsubishi Fuso Selama Pandemi Covid-19
Selasa, 26 Mei 2020 14:00